TULISAN : DISTRO PADA LINUX

MACAM - MACAM DISTRO PADA LINUX 



  • UBUNTU



Ubuntu adalah turunan dari distro Linux jenis Debian unstable (sid), Ubuntu merupakan project untuk komunitas, yang bertujuan untuk menciptakan sebuah sistem operasi beserta dengan paket aplikasinya yang bersifat free dan open source,karena Ubuntu mempunyai prinsip untuk selamanya bersifat gratis (free of charge) dan tidak ada tambahan untuk versi enterprise edition. Dalam website nya disebutkan bahwa Ubuntu Tim Ubuntu memberikan hasil kerjanya untuk semua orang dalam pengertian free/gratis yang sama.

  • DEBIAN

Debian merupakan sebuah sistem operasi yang saat ini sudah memasuki versi 4.1 dari pertama kalinya Debian Linux di rilis sekitar tahun 1999. Jika Anda sedang mencari sistem operasi yang cocok untuk komputer server atau untuk komputer admin. Maka jawaban dari pencarian Anda adalah sistem operasi Debian Linux karena sistem operasi ini memang cocok apabila di jadikan sebagai komputer server atau admin.
  • REDHAT

Redhat diakui sebagai server tercepat dibandingkan dengan linux server lainnya. Selain sebagai server tercepat, Redhat juga dapat digunakan sebagai client maupun sebagai PC desktop/PC standolone. Saat ini redhat sudah beredar dengan versi 9.0 yang dapat menggunakan desktop Genome dan juga KDE.

  • FEDORA

Fedora adalah sistem operasi berbasis Linux yang menampilkan perkembangan terakhir dalam perangkat lunak bebas dan terbuka. Fedora selalu bebas untuk siapa pun untuk menggunakan, merubah, dan menyebarkan. Fedora dibangun oleh banyak orang di seluruh penjuru dunia yang bekerja sama dalam komunitas: Proyek Fedora. Proyek Fedora terbuka dan semua orang boleh bergabung.Proyek Fedora jauh di depan Anda, memimpin perkembangan isi dan perangkat lunak bebas dan terbuka.

  • CALDERA OPEN

Caldera merupakan jenis linux yang pertama yang menggunakan Auto-Detect Hardware ( seperti plug and play pada Mac)

  • XANDROS

Nama Xandros diambil dari gabungan X-Window System dan pulau Andros di Yunani. Didirikan bulan Mei 2001 oleh Linux Global Partners, perusahaan ini berkantor pusat di kota New York, Amerika Serikat. Distronya merupakan pengembangan dari Corel Linux, yang berbasis Debian, yang diakuisisi dari Corel Corporation pada bulan Agustus 2001 setelah Corel memutuskan meninggalkan pemasaran distro Linux.Xandros mengacu pada nama distro Linux dan perusahaan (Xandros Corporation) yang membuatnya.

  • SLACKWARE

Slackware adalah distribusi linux yang pertama yang merupakan distribusi linux yang murni, dan linux tertua serta hampir menyamai Unix dalam penggunaannya.


SUMBER :
http://pengertian-linux.blogspot.co.id/2016/03/pengertian-linux-dan-macam-macamnya.html
http://androglow.blogspot.co.id/2014/12/pengertian-distro-linux-dan-macam.html

Komentar

Postingan Populer